Teknik Mesin

PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN

Ketua Program Studi : Delvis Agusman, S.T., M.Sc.

1. VISI

Menjadi program studi utama yang menghasilkan lulusan teknik mesin yang  unggul dalam kecerdasan spiritual, intelektual, emosional dan sosial dalam bidang manufaktur dan konversi energi pada tahun 2020.

2. MISI

Lima pilar misi UHAMKA menjadi inspirasi rumusan misi FT UHAMKA yang dijadikan dasar perumusan Program Studi Teknik Mesin yang merupakan aspirasi dan komitmen bersama yaitu:

[table id=8 /]

3. TUJUAN

  • Mewujudkan Program Studi sebagai pusat unggulan gerakan dakwah Muhammadiyah yang menghasilkan kader persyarikatan, kader umat dan kader bangsa yang berakhlak mulia, untuk menjadi pilar dalam masyarakat utama yang diridhai oleh Allah Swt.
  • Menghasilkan lulusan teknik mesin yang sukses berkarier dan menjadi profesional yang produktif.
  • Menghasilkan penelitian bidang manufaktur dan konversi energi berskala nasional dan internasional yang bermanfaat bagi pengembangan ilmu, dunia usaha, dan masyarakat luas.
  • Mewujudkan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat bidang manufaktur dan konversi energi yang bermanfaat bagi persyarikatan Muhammadiyah dan masyarakat.
  • Menghasilkan sumber daya manusia yang percaya pada diri sendiri, berjiwa wirausaha, serta beramal sesuai bidang ilmu teknik mesin untuk mewujudkan masyarakat Islam yang berkemajuan.
  • Menghasilkan sumber daya insani yang berkarakter, cerdas, kreatif, dan kompetitif dalam  skala nasional dan internasional.

4. SASARAN

Sejalan dengan visi dan misi serta tujuan Program Studi Teknik Mesin, maka  ditetapkan beberapa sasaran yang mencakup bidang:

  1. Al-Islam dan Kemuhammadiyahan
  2. Pendidikan dan Pengajaran
  3. Pemutakhiran Kurikulum
  4. Peningkatan Kualitas Dosen
  5. Peningkatan Kualitas Proses Pembelajaran
  6. Peningkatan Suasana Akademik
  7. Peningkatan Kompetensi Mahasiswa
  8. Peningkatan Kualitas Lulusan
  9. Penelitian dan Pengembangan
  10. Penyelenggaraan penelitian teknik mesin
  11. Peningkatan publikasi karya ilmiah di bidang teknik mesin
  12. Bidang Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat

Penyelenggaraan Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat mengacu bidang teknik mesin yang berdampak pada peningkatan:

  1. Produktivitas
  2. Kesejahteraan Masyarakat
  3. Mutu Lingkungan

5. Strategi Pencapaian Sasaran

Strategi Pencapaian Sasaran  adalah langkah-langkah sistematis yang dikembangkan dalam rangka untuk mencapai sasaran. Berikut strategi dan sasaran yang lebih rinci sampaikan melalui matriks di bawah ini.

6. KOMPETENSI LULUSAN

  • KompetensiUtama
  1. Memiliki keahlian dasar dalam bidangTeknik Mesin
  2. Mampu mengembangkan diri dan ilmunya melalui kegiatan penelitian.
  3. Mampu menganalisis dan memecahkan setiap permasalahan secara ilmiah.
  4. Mampu merekayasa produk mesin sesuai dengan kebutuhan pengguna
  5. Mampu mengoptimalisasi produk mesin
  • Kompetensi Pendukung
  1. Memiliki kemampuan komunikasi bahasa Inggris
  2. Dapat menggunakan sarana praktik/praktikum di Laboratorium dengan baik.
  3. Dapat melakukan penelitian dengan sarana yang ada
  4. Dapat merancang, merencanakan mesin serta peralatan mesin
  5. Dapat mengelola instalasi produksi
  • Kompetensi Lainnya (Soft Skill)
    1. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME, berakhlak mulia, memiliki etika dan moral kebangsaan, berkepribadian luhur dan mandiri serta bertanggungjawab terhadap masyarakat dan bangsa.
    2. Mampu terlibat dalam kehidupan social bermasyarakat berdasarkan Pancasila.
    3. Memiliki jiwa kepemimpinan, peneliti, dan entrepreneurship serta mampu bersaing di era global.

7. KURIKULUM PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN

Kurikulum Program Studi Teknik MesinProgram Sarjana(S1) Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA dikelompokkan menurut jenis mata kuliah.