UHAMKA LULUSKAN 2.881 WISUDAWAN

WISUDAWAN TAHUN AKADEMIK 2018/2018 (Sabtu, 22/12/2018)

Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (UHAMKA) menggelar wisuda Magister, Sarjana, dan Ahli Madya Tahun Akademik 2018/2019 ( Sabtu, 22/12/2018).

Pada wisuda kali ini, UHAMKA meluluskan sebanyak 2.881  mahasiswa yang terdiri dari 295 Magister (S2), 2.544 Sarjana (S1) dan 42 Ahli Madya (D3). Acara yang diselenggarakan di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Senayan ini dihadiri oleh Ketua Majelis Jakarta Diktilitbang PP Muhammadiyah, Prof. Dr. Lincoln Arsyad , Kepala LLDIKTI Wilayah 3 Jakarta Dr. Ir. Ilah Sailah, BPH UHAMKA, Rektor UHAMKA Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum., Wakil Rektor UHAMKA, Direktur Pascasajana, Para Senat, Dekan, Guru Besar, serta para dosen, karyawan UHAMKA dan para keluarga wisudawan.

Acara wisuda tahun ini mengangkat tema ‘’ Kesiapan Lulusan UHAMKA Dalam Menghadapi Era Distrupsi Revolusi Industri 4.0 “. Saat ini sudah masuk pada Era Industri 4.0 atau dikenal juga revolusi digital dan era disrupsi teknologi. Di segala sektor, isu perubahan pada Era Industri 4.0 banyak dibicarakan. Saat ini di Indonesia, era industri 4.0 sudah diterapkan dan sangat terasa pengaruhnya di masyarakat. Segala macam kegiatan sudah dinyatakan dalam bentuk digitalisasi, maka dari itu betapa Era Industri 4.0 bukan hal yang bisa dipandang sebelah mata, namun harus disikapi dengan bijak dan cerdas oleh semua kalangan, khususnya Perguruan Tinggi.

Dimana para mahasiswa yang tengah menuntut ilmu dan yang sudah lulus  harus bersiap menghadapi tantangan besar yang terjadi era Revolusi Industri 4.0 yang terjadi saat ini.  Tantangan tersebut  harus dihadapi sesuai  pola kerja baru  yang tercipta dalam  revolusi 4.0. Satu faktor yang penting adalah keterampilan dan kompetensi yang harus tetap secara konsisten ditingkatkan. Generasi milenial harus dipandang yang akan memajukan bangsa ini, karakter yang dimiliki oleh generasi milenial sendiri seperti optimis, cederung berani, mandiri, inovatif dan memiliki tendensi berbeda dalam beragama. “Konten-konten keagamaan berupa produk-produk digital tetap kuat dipelajari generasi milenial, cara beragama mereka berubah.

Tentunya ini juga menjadikan tantangan untuk Muhammadiyah ke depan yaitu bagaimana menyediakan berbagai aplikasi yang dapat digunakan untuk menunjang dakwah persyarikatan. Terlebih dalam memfasilitasi generasi milenial yang menjadi populasi paling banyak dari jumlah masyarakat Indonesia di mana mereka akan menentukan tren, seperti halnya UHAMKA sebagai Perguruan Tinggi Muhammadiyah siap untuk menjadi generasi yang hidup di era industri 4.0 dan memiliki daya saing yang tinggi. tentunya UHAMKA akan berupaya meningkatktan kualitas mutu pendidikan yang lebih baik dan tentunya  akan menghasilkan lulusan yang memiliki nilai tambah sesuai kebutuhan pasar kerja.

Dalam kesempatan ini, rektor UHAMKA Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum. dalam persnya tak lupa menyampaikan ucapan kepada para wisudawan yang telah lulus dan tercapai apa yang mereka peroleh selama ini,  berharap para lulusan dapat berkarya nyata kepada masyarakat di sesuai bidang dan keterampilan nya masing- masing.

‘’Selain itu, Rektor UHAMKA  berharap semoga suatu saat UHAMKA dapt mewujudkan dan membentuk Lembaga Keterampilan Bersetifikasi dengan memiliki berbagai  Program Keterampilan Edukasi yang diperuntukan untuk mahasiswa dengan tujuan menambah keterampilan professional dalam berbagai bidang, seperti : pemograman, kewirausahaan, dan keahlian lainya.  Ungkap Rektor “.

Leave a Reply

deneme bonusu veren siteler deneme bonusu